Engineering Physics for Environmental Innovation (EPSILON) 2023 adalah Lomba Karya Tulis Ilmiah mahasiswa dan SMA/sederajat se-Indonesia yang bertujuan mengedukasi generasi muda tentang pentingnya pengembangan teknologi inovatif untuk mengatasi permasalahan lingkungan.

Penyelenggara Lomba Karya Tulis Ilmiah EPSILON 2023 adalah Keluarga Mahasiswa Teknik Nuklir dan Teknik Fisika UGM. Di tahun ini tema yang diusung adalah “Inovasi Teknologi Guna Menghadapi Permasalahan Lingkungan dengan Memanfaatkan Potensi Indonesia”, dengan 3 subtema, yaitu :

  1. Pemanfaatan energi terbarukan dengan memaksimalkan potensi lingkungan.
  2. Mitigasi bencana berbasis teknologi.
  3. Teknologi ramah lingkungan untuk menunjang industri di Indonesia.

KETENTUAN PESERTA

  1. Setiap peserta adalah tim yang terdiri dari 2 – 3 orang mahasiswa/i dan satu orang dosen pembimbing (opsional) dari perguruan tinggi yang sama.
  2. Setiap anggota tim boleh berasal dari jurusan yang berbeda.
  3. Setiap anggota tim adalah mahasiswa D-3 dan/ata S-1 aktif yang sedang menempuh pendidikan semester 1 sampai dengan semester 8.
  4. Setiap peserta hanya boleh menjadi ketua tim pada satu karya tulis.
  5. Setiap institusi boleh mengirimkan lebih dari 1 tim.

TIMELINE KEGIATAN

  1. Pendaftaran dan pengumpulan abstrak : 21 Juli – 17 Agustus 2023
  2. Pengumuman lolos abstrak : 28 Agustus 2023
  3. Pengumpulan full paper Gel. 1 : 28 Agustus – 11 September 2023
  4. Pengumpulan full paper Gel. 2 : 12 – 27 September 2023
  5. Pengumuman Finalis : 5 Oktober 2023
  6. Presentasi Finalis dan pengumuman juara : 21 Oktober 2023

GUIDEBOOK DAN PENDAFTARAN

Guidebook dapat diunduh di laman berikut : DOWNLOAD GUIDE BOOK

Link Pendaftaran : Pendaftaran EPSOLIN 2023 (untuk mahasiswa)

Tata Cara Pendaftaran

  1. Setiap tim mengisi formulir pendaftaran online di tautan berikut. https://epsilonugm.site/
  2. Setiap tim wajib mengunggah twibbon di instagram. Twibbon bisa diambil dari tautan berikut.
  3. Setiap tim wajib mengunggah berkas administrasi berupa scan kartu pelajar (untuk kategori SMA/sederajat) atau kartu tanda mahasiswa (untuk kategori mahasiswa) setiap anggota.
  4. Setiap tim wajib mengunggah scan surat pernyataan orisinalitas karya dan kesediaan berangkat ke Yogyakarta disertai materai Rp6.000,00 dengan ekstensi PDF. Surat pernyataan dapat diunduh di tautan berikut.

Ghifari/BKA