Desamind Indonesia sebagai organisasi non-profit yang berfokus pada peningkatan kualitas pemuda desa telah menginisiasi program Beasiswa Desamind sejak 2021. Desamind Indonesia memberikan peluang kepada mahasiswa untuk berkontribusi ke desa melalui proyek sosial yang membawa inovasi dan menjawab permasalahan. Melalui program Beasiswa Desamind 4.0, Desamind Indonesia berupaya untuk membentuk local heroes melalui sendi-sendi di lini pendidikan, sosial, budaya, ekonomi, lingkungan, teknologi, dan kesehatan. Program Beasiswa Desamind 4.0 tidak hanya memberikan bantuan dana pendidikan dan dana pengabdian, namun turut menghadirkan program Desamind Leadership Camp, Mentoring Class, dan program unggulan lain sebagai fasilitas yang mampu meningkatkan keahlian para penerima beasiswa dalam melaksanakan program pengabdiannya. Melalui program ini, Desamind Indonesia mengimplementasikan semangat “Pemuda Berdaya, dari Desa untuk Indonesia” dan bermitra dengan mahasiswa yang berasal dari desa untuk turut mengambil peran nyata dalam masyarakat. Desamind berharap program ini dapat mencetak local hero yang berorientasi pada world class competency dan berpengetahuan akar rumput.

Kriteria calon penerima beasiswa

  1. Berasal dari seluruh desa di Indonesia.
  2. Berasal dari perguruan tinggi negeri/swasta di seluruh Indonesia minimal semester II dan maksimal semester VI untuk program S1/Diploma IV.
  3. Memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3.00.
  4. Calon penerima beasiswa aktif mengikuti kegiatan organisasi baik di dalam maupun di luar kampus.
  5. Calon Penerima Beasiswa membuat Proposal Grand Design Program Pengabdian ke Desa dengan tema “Pemuda Berdaya, dari Desa untuk Indonesia” yang belum dilaksanakan atau baru berjalan kurang dari 6 bulan dari waktu pendaftaran dengan kriteria:
  6. Bergerak di bidang pendidikan, sosial, budaya, ekonomi, lingkungan, teknologi, dan kesehatan.
  7. Program menjawab permasalahan desa berdasarkan riset dan observasi,
  8. Program memiliki nilai keterbaruan (inovatif dan kreatif),
  9. Program memiliki potensi keberlanjutan yang jelas dan terukur, bukan pengurus pusat Desamind Indonesia.

Persyaratan

  1. Foto berwarna terbaru (ukuran 3×4)
  2. Kartu Tanda Penduduk
  3. Kartu Tanda Mahasiswa (KTM)
  4. Transkrip nilai/Kartu Hasil Studi (KHS) terakhir
  5. Surat keterangan/sertifikat aktif berorganisasi (jika memiliki)
  6. Proposal grand desain program pengabdian
  7. Sertifikat kepanitiaan/kegiatan/prestasi (jika memiliki)

Mekanisme Seleksi

1. Timeline

  • Pendaftaran                                                                       : 01 – 20 April 2024
  • Seleksi administrasi dan proposal                              : 21 – 28 April 2024
  • Pengumuman seleksi administrasi dan proposal : 30 April 2024
  • Seleksi presentasi grand design dan interview     : 10 Mei 2024
  • Pengumuman final penerima Beasiswa                   : 17 Mei 2024

2. Alur Seleksi

  1. Tahap administrasi dan proposal Pendaftar Beasiswa Desamind 4.0 mengisi formulir pendaftaran online melalui https://beasiswa.desamind.id Pendaftar membuat unggahan di Instagram masing-masing dengan ketentuan sebagai berikut:
    • Buatlah caption dengan tema “Pemuda Berdaya, dari Desa untuk Indonesia”.
    • Unggahlah foto kamu (bebas sopan) yang mewakilkan apa yang akan kamu sampaikan di caption,Wajib follow dan tag Instagram @desamind_id @beasiswa.desamind
    • Sertakan hashtag #beasiswa #beasiswadesamind #LilinLilinDesamind #ingatbangsaingatdesa #desamind
  2. Pendaftar Beasiswa Desamind 4.0 yang lolos seleksi administrasi akan diumumkan melalui website dan sosial media Desamind pada tanggal 17 Mei 2024 serta menerima undangan seleksi selanjutnya melalui e-mail masing-masing.
  3. Tahap presentasi grand design dan interview
  4. Peserta dapat mengunduh template PPT dan mengunggah file PPT pada website beasiswa.desamind.id
  5. Presentasi dilakukan secara online melalui Zoom Cloud Meeting.
  6. Peserta diharapkan memakai baju bebas dan sopan.
  7. Peserta mempresentasikan grand design proyek sosial dengan durasi 7 menit.
  8. Tanya jawab dilakukan dengan durasi 23 menit.
  9. Jadwal yang telah ditetapkan oleh panitia tidak dapat diubah dengan alasan apapun. Peserta yang tidak hadir sesuai jadwal yang ditentukan dianggap mengundurkan diri.
  10. Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

Cakupan Beasiswa

  1. Penerima beasiswa akan memperoleh dana living allowance sebesar Rp 400.000,00 per bulan selama 1 semester/6 bulan;
  2. Penerima beasiswa akan memperoleh bantuan dana program pengabdian untuk desa sebesar Rp 3.600.000,00 sebagai bentuk realisasi pelaksanaan proyek sosial.
  3. Program pengembangan :
    • Desamind Leadership Camp (DLC)
    • Mentoring
    • Kelas Pembekalan
    • Kegiatan Unggulan Desamind

Informasi selengkapnya : Beasiswa Desamind 4.0