Berbeda dari tahun sebelumnya The Papandayan Jazz Fest (TPJF) 2020/2021 menggelar International Online Jazz Competition pertama sebagai bagian dari road to TPJF 20/21, ajang kompetisi pencarian musisi dan group band Jazz berbakat tanah air dan internasional yang dilaksanakan secara virtual.

Syarat & Ketentuan :

  • Kompetisi terbuka untuk umum tanpa batasan usia, dan batasan kewarganegaraan.
  • Satu grup terdiri dari maksimal 9 (sembilan) orang dan setiap peserta tidak diperbolehkan bermain secara bersamaan atau bermain dalam 2 grup atau lebih yang berbeda.
  • Peserta yang memenuhi persyaratan akan diproses oleh panitia dan akan menerima email konfirmasi dengan link login dan upload 1 video performance membawakan lagu wajib “Cantaloupe Island” oleh Herbie Hancock, dengan ketentuan sebagai berikut :
    1. Musik harus diaransemen dalam jazz dengan kreativitas dan imajinasi sebebas mungkin tanpa kehilangan melodi aslinya.
    2. Durasi video maksimal tidak lebih dari 5 (lima) menit
  • Peserta Band yang lolos ke babak selanjutnya akan mendapatkan email konfirmasi dari panitia yang berisi link untuk login dan upload video performance untuk babak selanjutnya dengan ketentuan yang sama.
  • Kualitas video dan audio harus jernih dan disarankan melakukan rekaman di dalam studio indoor. Apabila rekaman dilakukan diluar ruangan, peserta harus memastikan kualitas audio harus jernih.
  • Rekaman tidak boleh diedit dan tidak boleh mengubah output audio (harus rekaman audio asli).
  • Panitia akan mengunggah video peserta ke Youtube @Indonesia Media dan dijadikan sebagai tolak ukur penjurian pemenang favorit (berdasarkan Likes)
  • Dapatkan kesempatan menjadi Pemenang Favorit dengan mengunggah video partisipasi di media sosial (Instagram dan Facebook) untuk mengundang pengikut menyukai video yang telah diunggah di Youtube @Indonesia Media. Gunakan hashtag #JazzEnjoyit , #tpjf2021 #TPJazzonlinecompetition2021, dan mention @thepapandayan dan @idm.indonesiamedia.
  • Semua video yang telah dikirim oleh peserta sepenuhnya menjadi milik penyelenggara untuk berbagai kebutuhan dan kegiatan kompetisi.

Segera daftar dan dapatkan hadiah :

Juara 1 :

  • Gold Plated TPJF Trophy
  • IDR 35 Million(Before Tax)
  • Live Colaboration With Netherlands Musician
  • Performance at TPJF 2022 TBC
  • Gifts from Sponsors

Juara 2 :

  • Gold Plated TPJF Trophy
  • IDR 20 Million (Before Tax)
  • Performance at TPJF 2022 TBC
  • Gifts from Sponsors

Juara 3 :

  • Gold Plated TPJF Trophy
  • IDR 20 Million (Before Tax)
  • Performance at TPJF 2022 TBC
  • Gifts from Sponsors

Juara Favorite :

  • Gold Plated TPJF Trophy
  • IDR 10 Million (Before Tax)
  • Gifts from Sponsors

Deadline Pendaftaran : 27 September 2021
Link Pendaftaran dapat diakses pada : https://www.mediagroupnews.com/tpjazz/

Annisa’ Rahmawaty/BKA