Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Junior Hockey Indoor 2025 yang berlangsung di Stadion Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada 23–30 Agustus 2025 menjadi ajang bergengsi bagi para atlet muda hockey dari seluruh Indonesia. Kompetisi ini mempertemukan tim dan individu terbaik untuk menunjukkan kemampuan, sportivitas, serta semangat juang di tingkat nasional.
Dalam kejuaraan tersebut, Alvin Febrian, mahasiswa program studi Perencanaan Wilayah dan Kota (PWK) Itenas Bandung, berhasil menorehkan prestasi gemilang dengan meraih Juara 1 Kategori Putra. Prestasi ini menjadi bukti dedikasi Alvin dalam mengasah bakatnya sekaligus mengharumkan nama Jawa Barat di kancah nasional.
Selamat kepada Alvin atas pencapaiannya yang membanggakan. Semoga keberhasilan ini dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa Itenas lainnya untuk terus berprestasi, baik di bidang akademik maupun non-akademik.
Allyah/BKA
