Mahasiswa Prodi Informatika Meraih Top 5 Incubation Team dan Mendapatkan Incubator Sebesar 140 Juta pada Bangkit Academy 2024 Batch 1


Bangkit Academy 2024 kembali hadir! Usai menerima 4.650 mahasiswa pada batch 1, program yang dirancang untuk mempersiapkan talenta muda dengan keterampilan dan sertifikasi teknologi ini kembali memberi kesempatan untuk 4.500 mahasiswa.

Bangkit sendiri tahun ini rencananya dibuka Google bersama GoTo, Tokopedia, dan Traveloka dalam 2 batch dengan total peserta 9.000 mahasiswa.

Mahasiswa Prodi Informatika Itenas berhasil meraih Top 5 Incubation Team dan mendapatkan
incubator sebesar 140 jt pada Bangkit Academy 2024 Batch 1. Mahasiswa tersebut, adalah :

  • Rifqi Lukmansyah – 152021115
  • Qays arkan chairy – 152021096
  • Muhammad Hafidz Fadillah – 152021116
  • Farhan Al Farisi – 152021045

Selamat kepada Rifqi,Qays,Hafidz dan Farhan. Pertahankan prestasimu dan terus berkarya!